SEMARANG – Paslon no 2 Luthfi-Gus Yasin kembali tampil gemilang dalam debat kedua Paslon gubernur-wakil gubernur Jateng, di MAC Ballroom Jl. Majapahit Kota Semarang, Minggu 10 November 2024.
Seperti debat yang lalu, Cagub Ahmad Luthfi tampil membuka debat dengan membaca pantun. “Sawah ning Kedu, Omah ning Borobudur. Jawa Tengah Maju, Rakyate Makmur.”
Dia melanjutkan, ketika berkunjung ke Batang, bertemu dengan Pak Rozikin, seorang petani. Dia ingin pemerintah hadir membantu mewujudkan petani sejahtera. Ketika dia pergi ke Kebumen, ketemu Pak Sukamso, nelayan tradisional. Dia menyampaikan kesulitan mendapatkan solar dan pemecah gelombang. Ketika dia berkunjung ke Pasar Ungaran, berdialog dengan Bu Rahayu, pedagang tempe, yang menceritakan harapannya supaya dagangan laris dan harga stabil.
“Dan masih banyak lagi masyarakat yang saya temui. Harapan dari mereka inilah, yang membuat saya semakin yakin bahwa sebagai pemimpin kita harus sungguh – sungguh Ngopeni. Ngopeni memerlukan keteladanan pemimpin. Saat ini saya memakai baju batik yang dibuat oleh Markonah asal Salatiga, sepatu saya buatan Demak. Ini adalah salah satu bentuk kami Ngopeni UMKM. Ngopeni-Ngelakoni adalah komitmen untuk mewujudkan visi Kami Jawa Tengah Maju dan Berkelanjutan,”katanya disambut tepuk tangan hadirin.
Menurutnya, maju bararti kesejahteraan masyarakat meningkat. Menjadikan petani mudah mendapatkan pupuk, nelayan mudah mendapatkan solar, dan anak muda gampang mencari pekerjaan. Tidak ada lagi anak putus sekolah.
“Kedepannya, saya pastikan masyarakat Jawa Tengah akeh rejekine, sehat awake, tentrem atine. Itulah Jawa Tengah maju,” imbuhnya.
Luthfi juga menjelaskan makna pemerintah berkelanjutan. Yakni melanjutkan prestasi pemerintahan Pak Bibit Waluyo dan Pak Ganjar Pranowo. Nguri-uri warisan Presiden Jokowi, dan selaras dengan kebijakan Presiden Prabowo.
“Kami berkomitmen akan melakukan Penghapuskan utang petani, nelayan, danpelaku UMKM, sebagaimana kebijakan yang sudah ditandatangi Presiden Prabowo,” tegas mantan Kapolda Jateng ini.***