Gus Yasin dan Ning Nawal Jadi Saksi Kesetiaan Arman dan Anika di Film ‘1 Imam 2 Makmum’

SEMARANG – Wakil Gubernur terpilih Jawa Tengah 2024 Gus Taj Yasin Maimoen berserta istri Ning Nawal Nur Arafah berhasil mencuri perhatian penonton dalam acara nonton dulu film ‘1 Imam 2 Makmum’, di XXI Citra Semarang. Jumat, 20 Desember 2024.

Menurut Gus Yasin film ‘1 Imam 2 Makmum’ sangat bagus dan meberikan pelajaran penting mengenai arti sebuah kesetiaan dalam menjalin hubungan suami istri.

“Sosok Arman, Mas Fedi Nuril sangat setia pada istrinya, meskipun sudah tiada” ucap Gus Yasin.

Nilai-nilai kesetiaan yang disampaikan menurutnya bisa menjadi pengingat dalam kehidupan sehari-hari, namun juga harus berhati-hati agar tidak terperangkap dalam masa lalu.

“Menghargai kenangan boleh, tapi jangan menghalangi langkah kita di masa depan” pungkas Gus Yasin.

Nonton duluan dihadiri lebih dari 400 orang penonton dari berbagai kalangan, respon penonton pun sangat positif. 

Mereka memberikan apresiasi atas penampilan Fedi dan Novita, baik dalam film maupun interaksi langsung di Semarang itu. 

Tidak sedikit yang memanfaatkan kesempatan untuk mengabadikan momen berfoto Bergama dan mengungkapkan dukungan mereka.

Sekilas informasi, Film ini terinspirasi dari kisah nyata, mengisahkan perjalanan pernikahan Anika (Amanda Manopo) dengan Arman (Fedi Nuril), seorang duda yang masih mencintai mendiang istrinya, Leila (Revalina S. Temat) yang telah wafat 4 tahun lalu.

Meski Anika memasuki pernikahan ini dengan harapan besar, ia mendapati banyak kekecewaan. Mulai dari tidur terpisah hingga arman yang enggan menjadi imam saat Shalat. Hati Anika semakin hancur ketika menemukan kamar Arman masih dipenuhi kenangan Leila. 

Nonton duluan masih akan berlangsung terbatas di beberapa kota, yakni, Bekasi, Bandung, Bogor, dań Jakarta Timur. ***

Scroll to Top